Hari ini, Rumah Detensi Imigrasi Semarang kembali melaksanakan kegiatan Go Doc sebagai wujud komitmen dalam memberikan layanan kesehatan kepada para deteni. Pemeriksaan kesehatan dilakukan secara menyeluruh oleh petugas medis, meliputi pemeriksaan tekanan darah (tensi), suhu tubuh, dan denyut nadi.
Kegiatan ini bertujuan untuk memantau kondisi kesehatan deteni secara berkala, mendeteksi dini gejala penyakit, serta memastikan bahwa para deteni dalam keadaan sehat selama menjalani masa penempatan di Rudenim. Dengan pendekatan yang humanis dan profesional, petugas berupaya menciptakan lingkungan detensi yang aman, sehat, dan layak.
Kegiatan Go Doc merupakan bagian dari pelayanan berbasis hak asasi manusia yang terus diupayakan oleh Rumah Detensi Imigrasi Semarang, sejalan dengan semangat Reformasi Birokrasi dan pelayanan prima.