Pada suatu pagi yang cerah, seluruh pegawai Rumah Detensi Imigrasi Semarang berkumpul dengan semangat untuk mengikuti kegiatan kurve bersama. Acara ini dimulai dengan pembagian tugas secara merata, sehingga setiap bagian lingkungan kantor dapat dibersihkan dengan optimal. Seluruh Pegawai bekerja sama, membersihkan halaman, merapikan taman, serta menata kembali area kerja masing-masing.

Seluruh pegawai tampak antusias, bekerja dengan penuh semangat dan kebersamaan. Suasana yang hangat dan penuh kekeluargaan sangat terasa saat mereka saling membantu dan memberikan dukungan satu sama lain. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan kantor, tetapi juga untuk mempererat hubungan antarpegawai, membangun kerjasama yang solid, serta menciptakan lingkungan kerja yang harmonis dan nyaman.

Setelah kegiatan kurve selesai, seluruh pegawai berkumpul kembali untuk menikmati makan bersama. Di Depan Lobby kantor, mereka duduk bersama, berbagi hidangan yang telah disiapkan. Momen ini dimanfaatkan oleh para pegawai untuk saling berbagi cerita, pengalaman, dan ide-ide inovatif yang dapat diterapkan demi kemajuan kantor.

Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta semangat kebersamaan yang lebih kuat dan semakin meningkatnya rasa memiliki terhadap kantor. Dengan adanya komunikasi yang baik dan kerjasama yang solid, Rumah Detensi Imigrasi Semarang diharapkan dapat terus berkembang dan memberikan pelayanan yang lebih baik lagi.

Kegiatan ini merupakan salah satu langkah nyata dalam upaya membangun lingkungan kerja yang sehat, harmonis, dan penuh semangat positif. Seluruh pegawai berkomitmen untuk menjaga kebersihan dan keindahan kantor, serta terus berupaya meningkatkan kinerja demi tercapainya visi dan misi yang telah ditetapkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *